Mengetahui persaingan
blog dengan niche blogging dan seo merupakan salah satu langkah penting
sebelum memulai membuat sebuah blog atau
bahkan melanjutkan kegiatan kita dalam blog niche yang telah kita miliki, jika
sebelumnya saya sudah menjelaskan dan memberikan beberapa niche blog yang potensial yang merupakan daftar
kategori blog yang dapat kalian pilih untuk menjadi kata kunci blog kalian yang
saya anggap sangat berpeluang untuk menghasilkan banyak pengunjung maupun
penghasilan, kali ini saya akan sedikit memberikan cerita dan pengetahuan saya
mengenai persaingan blog dengan niche atau kategori blogging dan SEO yang
merupakan kategori / kata kunci yang tidak saya masukan kedalam salah satu
daftar niche blog paling potensial.
Niche Blogging dan SEO |
Niche blog dan SEO ini merupakan kata kunci yang saya ambil
dalam blog saya dan banyak blogger pemula lainnya juga memilih kategori ini,
jadi mengapa saya menyatakan bahwa niche ini kurang potensial? Mungkin untuk
menjawab pertanyaan tersebut saya punya beberapa pemikiran tersendiri mengenai karakteristik
dan persaingan dalam kategori blogging
dan seo ini yaitu
Target Pasar
Target pasar yang dimaksud dalam dunia blog ini yaitu adalah
traffic atau pengunjung atau pembaca yang merupakan orang yang membutuhkan dan
mencari informasi di google dengan kata kunci seputar blog dan seo tersebut,
siapa yang mencari informasi seputar blog dan SEO ?, ya seorang blogger atau
orang yang juga memiliki blog dan hal ini terlalu khusus dan kurang umum dan
luas jika kita bandingkan dengan niche seperti fashion, news dll yang telah
saya jelaskan pada artikel sebelumnya jadi target pasar atau orang yang mencari
informasi mengenai blogging dan SEO ini jelas kurang potensial walaupun jika
ditinjau pengguna blog dan pemilik blog cukup banyak tetapi jika dibandingkan
dengan keyword lainnya keyword Blogging dan SEO masih kurang potensial.
Penguasaan yang
Mendalam Mengenai Keyword Blog dan SEO ini
Dalam memilih niche dan mengelola niche tersebut penguasaan
yang baik sangatlah penting, apapun kategori blog yang kita pilih tersebut,
tetapi dalam hal ini kategori blogging dan SEO ini merupakan salah satu yang
sangat harus diperhatikan karena seperti yang dijelaskan diatas bahwa target
pasar kita adalah sebagian besar seorang blogger yang sedang mencari sebuah
informasi, pastinya kita harus menyajikan informasi ataupun cara yang benar-
benar informatif dan optimal karena target kita adalah orang – orang yang
mengelola hal yang sama dengan kita dan mengetahui banyak hal mengenai kata
kunci blog dan SEO ini sehingga kita harus
sudah menguasai niche tersebut atau setidaknya sudah cukup mengerti untuk
memberikan informasi – informasi yang bermanfaat dan dibutuhkan para blogger
lainnya. Saya mengatakan hal ini bukan berarti saya seorang ahli, saya hanya
berpendapat bahwa pentingnya sebuah penguasaan pada keyword tertentu tetapi
bagi blogger pemula seperti saya yang ingin belajar sekaligus berbagi hal ini
bisa sedikit diabaikan.
Pengelolaan Blog yang
Harus Maksimal dan Berkualitas dari Segi Penampilan dan Isi
Pengelolaan blog sebenarnya masih berkaitan erat dengan
penguasaan yang mendalam mengenai niche Blog dan SEO ini karena untuk niche
blog dan seo ini kita memiliki target pasar blogger diseluruh Indonesia atau
bahkan dunia, jadi kita harus menyajikan penampilan blog yang profesional serta
isi atau konten artikel yang berkualitas karena
dengan terpenuhinya dua hal itu akan meningkatkan thrust atau kepercayaan
pengunjung kepada blog kita.
Persaingan dan
Peluang Usaha atau Penghasilan
Persaingan
dan Peluang Usaha merupakan dua hal yang sangat peneting yang membuat saya
menganggap kategori blogging dan SEO ini kurang potensial.
Dalam sisi
persaingan niche atau kategori blogging dan SEO ini sangat sulit untuk dihadapi
dan tergolong cukup berat karena sebagian besar lawan atau saingan kita yaitu
seorang ahli atau pakar dalam hal blogging dan SEO jadi pastinya mereka telah
mengetahui banyak hal dalam mengelola sebuah blog dengan baik dan mengoprasikan
SEO yang tepat pada blog dan setiap artikel mereka jadi akan berat bagi pemula
seperti saya untuk bersaing dalam niche blog ini.
Hal ini
cukup berkaitan dengan peluang usaha dan penghasilan yang ita peroleh dengan
niche blog blogging dan SEO ini karena
dengan persaingan yang cukup berat kita hanya dapat menguasai sebagian kecil
target pasar kita dengan artikel unik tertentu yang kurang berat persaingannya
tetapi hal itu pasti mengakibatkan juga potensi traffic yang juga sangat kurang
sehingga jika kita seandainya ingin memperoleh penghasilan melalui link
affiliate seperti ppc (pay per click) peluang penghasilan kita akan sangat
kurang. Selain itu kembali pada poin pertama yaitu mengenai target pasar kita
yang sebagian seorang blogger yang sudah mengetahui banyak hal dalam dunia internet
dan blogging akan menyulitkan kita dalam memperoleh penghasilan yang cukup
terutama jika kita menggunakan affiliate seperti ppc , mereka pasti sudah tau
bahwa itu hanyalah sebuah iklan dan mereka anggap kurang penting dan enggan
untuk mengkliknya, hal ini berbeda jika kita memilih Niche atau kategori yang
potensial seperti fashion yang sebagian besar pengunjungnya adalah orang umum
yang kurang mengenal ppc dan akan mudah tertarik terhadap iklan maupun
penawaran yang ada dalam blog niche kita.
Dengan menggambarkan dan menjelaskan mengenai Persaingan Blog dengan Niche / Keyword
Blogging dan SEO ini bukan berarti saya melarang atau memperingati anda
untuk memilih niche blog ini, karena ini semua hanyalah pengalaman dan pendapat
saya dan saya sendiri yang seorang newbie masih berusaha dan terus berharap
dengan niche blog dan seo ini walaupun saya berencana membuat satu blog lain
mengenai android karena saya mencintai android dan menyukai blogging jadi saya
akan berusaha mengelola 2 blog sekaligus dan hal ini murni bukan karena niche
blogging dan seo ini tidak memuaskan tetapi karena saya ingin meyalurkan apa
yang saya sukai dan hobi tersebut.